Sunday, March 13, 2016

Refleksi Minggu 2


Refleksi Minggu 2


Assalamuallaikum wr. wb.
Selamat Sore...

     Perkuliahan Algoritma dan Pemrograman kedua pada tanggal 07 Maret 2016 hari senin, memang beda sebab ini merupakan kuliah pengganti. Pertemuan ini membahas tentang Sekuen.
     Sekuen merupakan terdiri dari pernyataan-pernyataan dengan pelaksanaan penyelesaiannya runtut, akan mengeksekusi apa yang sudah dibaca atau ditemukan terlebih dahulu. Dan itu akan berbeda makna jika urutan tersebut terbalik.
     Macam-macam operator aritmatika yaitu: Addition (penambahan), Subtraction (pengurangan), Multiplication (perkalian), Division (pembagian), Exponentiation (perkalian), Modulus (sisa bagi). Berikut simbol-simbolnya: 
     Hirarki operasi yaitu urutan penyelesaian operator aritmatik seperti melakukan operasi yang didalam kurung dahulu, melakukan penyelesaian operator dari kiri ke kanan, dengan catatan perkalian, pembagian, modulus lebih tinggi dari pada penambahan dan pengurangan.

Wassalamuallaikum wr. wb

0 comments :

Post a Comment